MASIGNASUKAv101
84804725501570905

kebijakan dan kelayakan untuk berpatisipasi untuk adsense

kebijakan dan kelayakan untuk berpatisipasi untuk adsense
Add Comments
1/28/2018


Peraturan Google Adsense


Artikel ini saya tulis bukan hanya untuk pemula dalam bidang Google Adsense saja, tapi juga bagi mereka yang sudah menjalankan program Google Adsense sejak lama, sehingga bisa dijadikan sebagai pengingat agar terus patuh pada peraturan-peraturan Google Adsense dan terjauh dari banned.

Sangat penting untuk Anda ketahui, bahwa aturan Google Adsense sangatlah ketat terhadap para penggunanya. Jika seseorang tidak mematuhi peraturan yang sudah disebutkan Google, maka akun Adsense-nya bisa tiba-tiba diberhentikan dan di blacklist (masuk daftar hitam).

Sudah cukup banyak blogger diseluruh dunia yang akun Adsense kena banned karena melakukan pelanggaran, padahal penghasilan dolar didalam akunnya sudah sangat banyak. Akhirnya penghasilan tersebut hangus dan tidak bisa dicairkan karena akunnya di non-aktifkan.

Berikut ini saya tuliskan 4 peraturan penting Google Adsense terbaru yang paling harus dipatuhi oleh semua publisher Adsense:


1. Jangan mengklik iklan Adsense milik Anda sendiri


Kebanyakan orang yang baru memulai bisnis Adsense (pemula/newbie) sering sekali mengabaikan aturan ini, mereka merasa gatal dan penasaran ingin mengklik iklan Adsense milik mereka sendiri. Jangan pernah melakukan hal ini!

Mengklik iklan Google Adsense milik Anda sendiri bisa dilacak oleh google dan dianggap sebagai klik yang tidak sah (invalid click activity) dan bisa menyebabkan akun Adsense Anda di nonaktifkan. Google sangat canggih sehingga bisa mengetahui darimana sebuah klik berasal.

2. Jangan meminta atau meyuruh orang lain untuk mengklik iklan Adsense Anda


Jangan pernah menyuruh orang lain untuk mengklik iklan di blog Anda, karena google sangat canggih dan bisa mengetahui mana klik yang asli dan mana klik yang curang. Jadi jangan pernah membodohi/mangakali sistem Google.

3. Jangan memasang iklan pada konten yang tidak pantas


Google melarang memasang iklan Adsense pada blog yang berkonten terlarang seperti konten pornografi, konten tentang perjudian, minuman keras, tindak kekerasan, konten tentang bajakan (software bajakan, film bajakan) dan konten-konten ilegal lainnya.

4. Jangan memodifikasi kode iklan Adsense


Diluar sana ada beberapa publisher Adsense yang melakukan kecurangan dengan cara merubah atau memodifikasi kode iklan Adsense agar bisa mendapat keuntungan lebih. Google melarang perbuatan ini, jadi jagan pernah melakukan hal tersebut.
BACA JUGA:tips jitu full approve di terima google
Bang Vinto

adalah seorang web designer yang suka mempelajari hal hal yang baru seputar blog,template,coding,dan bisnis online,untuk mempelajari hal yang baru.